Wakaf Quran
News Update :

Bidpuan PIP PKS NL Adakan Silaturrahim Muslimah Indonesia di Belanda

Rabu, Juni 26, 2013

Bidpuan PIP PKS NL Adakan Silaturrahim Muslimah Indonesia di Belanda

Sabtu kemarin (15/06/2013), Bidpuan PIP PKS NL menggelar acara Silaturrahim Muslimah Indonesia di Belanda. Acara ini diselenggarakan di ruang serbaguna SGB (Stichting Generasi Baru) yang terletak di Utrecht. Acara yang berlangsung dari pukul 11.30 tersebut dihadiri tidak kurang dari 50 orang yang terdiri dari para kader, simpatisan, dan masyarakat umum. Peserta tersebar tidak hanya dari Belanda, namun juga beberapa negara Eropa lainnya seperti Italy dan Perancis. Beberapa diantaranya bahkan antusias mengikuti acara secara online atau teleconference.

Salah satu panitia ketika diwawancara mengaku cukup surprise dengan banyaknya peserta yang hadir pada hari itu, melebihi dari perkiraan awal. Padahal hujan turun semenjak pagi di sebagian besar bumi Belanda. “Sungguh hanya dengan kehendak Allah saja, semua dapat berjalan lancar dan mendapatkan respons yang positif dari para peserta.”

Acara ini digelar dengan tujuan untuk silaturrahim sesama muslimah Indonesia di Belanda sekaligus menambah ilmu tentang hakikat shaum di bulan ramadhan, yang akan datang dalam hitungan minggu. Kajian mengangkat tema “Ramadhanku bersemi di Eropa”. InsyaAllah tahun ini akan menjadi Ramadhan terpanjang selama 30 tahun terakhir (18-19 jam) di Eropa. Oleh karena itu pada kajian ini dikupas berbagai hal yang dapat menguatkan iman dan tips-tips praktis untuk menjalani ramadhan tahun ini agar berkahnya dapat dituai sebanyak bunga-bunga yang bermekaran di musim semi.

Peserta sangat antusias mengikuti kajian yang berlangsung. Hal ini terlihat dari partisipasi mereka ketika acara diskusi. Mereka pun dengan sukarela membawa snack khas Indonesia yang jumlahnya bisa dibilang cukup berlebih, demi mendukung terlaksananya acara. Tidak lupa beberapa buah doorprize pun diberikan sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi peserta dalam acara tersebut. (Tim Bidpuan PIP PKS NL)

*http://pk-sejahtera.nl/silaturrahim-muslimah-indonesia-di-belanda/
Share this Article on :

0 comments: